Skip to main content

Cara menggunakan aplikasi Google Maps yang baik dan benar

Image Google Maps(deristimes,Rumiyani hermawan)
deristimes,Jakarta-Anda ingin menggunakan google maps,namun bingung memulai darimana.Disini saya akan menjelaskan langkah awal cara menggunakanGoogle Maps.
Langkah yang harus anda lakukan adalah :
  • Kemana anda akan pergi?
Image lokasi tujuan pada Google Maps(deristimes,Rumiyani hermawan)
Yaitu mengisi alamat dan tujuan anda selengkap-lengkapnya tulis nama gedung bila ada melalui fitur "telusuri disini" atau sentuh ikon/speaker disebelah pojok kanan atas jika anda hanya ingin mengucapkan tujuan dengan suara anda lalu klik search.
  • Petunjuk arah
Ilustrasi jalur yang bisa dilalui(deristimes,Rumiyani hermawan)
Setelah anda search maka daerah tujuan anda akan ditunjukan dengan ikon maps berwarna merah.Agar anda bisa mengetahui jalur/jalan mana yang bisa dilalui maka klik petunjuk arah.
  • Jalur lalu lintas
Image kondisi lalu lintas pada Google Maps(deristimes,Rumiyani hermawan)
Apabila anda telah klik petunjuk arah maka maps akan menampilkan garis warna biru(jalur utama) dan abu-abu(jalur alternatif) adalah garis yang menghubungkan posisi awal dan tujuan anda.Agar anda bisa memilih tujuan anda klik ikon kotak(lihat gambar diatas)dan pilih lalulintas,yaitu mode peta yang menggambarkan kondisi macet(merah),padat merayap(kuning),dan lancar(hijau).Jadi apabila anda ingin melalui jalur lancar carilah jalur yang sedikit warna merahnya atau tidak ada itu lebih bagus artinya jalanan lancar.
  • Kendaraan yang digunakan
Image kendaraan  pada Google Maps(deristimes,Rumiyani hermawan)
Selanjutnya pilihlah ikon kendaraan yang sesuai dengan kendaraan anda.
Disini sebenarnya anda boleh jalankan Google maps nya,namun harus kondisikan hp dalam keadaan menyala terus dan simpan pada kendaraan anda ditempat yang aman(lebih baik anda membawa teman sebagai pemandu arahnya).Namun bila anda sendiri sebaiknya mengikuti arahan selanjutnya yaitu...
  • Mulai
Klik tulisan "mulai" maka anda akan dipandu oleh suara pemberi panduan(biasanya suara wanita)ke arah mana anda harus berjalan.Agar hp anda aman gunakanlah earphone apabila anda berkendara menggunakan motor.

Baca Juga :
-Mengenal fitur dan ikon Google Maps
-Syarat utama menggunakan Google Maps

Demikianlah informasi ini, semoga bermanfaat.
Jangan lupa mengisi kolom "artikel ini membantu" dengan pilih ya atau tidak.



Comments

POPULER

Cara tanda tangan elektronik di Akulaku untuk pemula

Pengertian limit kredit Akulaku dan fungsinya

Beberapa cara mengundang teman untuk bermain bareng dalam game Mobile Legend